Warga Namasina Terima Bantuan Nelayan Dan Usaha Kecil

Kabaresijurnalis.com, Maluku Tengah- Warga masyarakat, khususnya kelompok nelayan dan pelaku usaha kecil yang ada di Kelurahan Namasuna, Kecamatan Amahai, Kabupaten Maluku Tengah (Malteng), terima bantuan dana keluarah dari Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah (Pemkab Malteng), Sabtu, (7/10/23), berlangsung di pantai namasina.
Bantuan di berikan kepada 10 kelompok penerima masing-masing untuk perikanan diberikan kepada tiga kelompok nelayan yaitu, kelompok Nelayan Marlin, kelompok Nelayan Rejeki, kelompok Nelayan Tunas baru. Sementara untuk bantuan sosial diberikan kepada tujuh kelompok masing-masing, kelompok Usah Muhabeth Elroy, Posyandu PMT, Doan Babershop. Masing-masing kelompok penerima mendapatkan bantuan sebesar Rp. 10,000,000, sementara untuk kelompok usaha hidroponik Damai menerima bantuan sebesar Rp. 15,000,000.,
Penjabat Bupati Maluku Tengah (Malteng) Rakib Sahubawa, dalam sambutannya yang di bacakan Asisten 1 Setda Maluku Tengah (Malteng), Silviana Mattemu. Mengatakan bahwa, bantuan ini tentunya untuk mendorong dan meningkatkan kemandirian produktivitas kelompok usaha sektor kelautan dan perikanan dan juga kelompok usaha kecil di kelurahan Namasina sekaligus untuk meningkatkan kontribusi pertumbuhan ekonomi Daerah.
“ini adalah wujud nyata keberpihakan dan kepedulian pemerintah dan semua pihak dalam meningkatkan kualitas para nelayan dan pelaku usaha kecil agar dapat meningkatkan priduktivitas,”terangnya.
Pemerintah Daerah kata dia, akan terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat agar pergerakan ekonomi di masyarakat terus meningkat yang pada ujungnya akan berdampak pada kesejahteraan Masyarakat.
“Saya berharap, bantuan ini bisa menjadi berkah dan manfaat yang besar bagi Penerima dan mampu meningkatkan kualitas hidup yang lebih baik,”harapnya.
Dikatakannya, tantangan Pemkab Malteng saat di adalah upaya menurunkan tingkat kemiskinan terutama kemiskinan ekstrem, penrunan stanting, pengendalian inflasi, penguatan ekonomi Rakyat serta stabilitas politik dan keamanan.
“Selaku pejabat Maluku Tengah saya berkomitmen untuk terus mengupayakan berbagai program strategis untuk menyelesaikan berbagai permasalahan di Daerah ini demi kemajuan Daerah dan kesejahteraan seluruh lapisan Masyarakat,”tandasnya. (KJ.01)