Sholat Idul Fitri 1446 H Di Masohi Berlangsung Aman

KABARESIJURNALIS.COM, MALTENG-Pelaksanaan Sholat Hari Raya Idul Fitri, 1 Syawal 1446 Hijriah/2025, di Masohi Kebupaten Maluku Tengah (Malteng), berlangsung dalam keadaan aman tertib dan lancar, Senin, (31/03/25). Sholat berlangsung di masing-masing Masjid di empat kelurahan yang ada di Kota Masohi, Kelurahan Namaelo, Kelurahan Ampera, Kelurahan Lesane, dan Kelurahan Letwaru.
Terlihat pukul 06.30 WIT, ribuan kaum muslimin, orang tua hingga anak-anak mendatangi setiap Masjid untuk melaksanakan sholat, yang pelaksanaannya pukul 07.30 WIT.
Setelah selesai menjalankan ibadah puasa ramadhan selama sebulan penuh. Pada hari yang fitri 1 Syawal 1446 Hijriah, tidak ada sekat antara yang miskin dan kaya, semua berbaur menjadi satu merayakan kemenangan dan kembali ke fitri. Saling maaf dan memaafkan antara kaum muslim usai menjalankan Sholat Idul Fitri.
Untuk diketahui, Bupati Maluku Tengah (Malteng), Zulkarnain Awat Amir, dan keluarga melaksanakan Sholat Idul Fitri di Masjid Raya Al-Muawana/Ibdu Abdullah Masohi Kelurahan Namaelo, dengan khotibnya Ustad H. Karim Tehuayo.
Pelaksanaa sholat juga berlangsung di setiap Masjid yang ada di desa dan dusun di seluruh kecamatan di Malteng. Namun ada beberapa desa dan dusun di Malteng yang sudah melaksanakan Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah/2025, pada hari Sabtu, (29/03/25), dan Minggu, (30/03/25).
“Selama sebulan dalam bulan ramadah kita melaksanakan puasa dan sebelum 1 Syawal 1446 Hijriah, kita mengeluarkan zakat fitra, adalah kita membantu orang yang yang tidak mampu untuk bisa menikmati idul fitri, saling memafkan. Mari kita tingkatkan semangat persatuan dan kesatuan di Malteng Insyah Allah kita di rahmati oleh Allah SWT,” pesan Usad Karim dalam hotbanya. (KJ.07)