Marasabessy Mendaftar Di PDI Perjuangan Dan Gerindra “Siap Wakafkan Diri Untuk Malteng”

Kabaresijurnalis.com, Maluku Tengah-Setelah mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon (Bacalon), Bupati Maluku Tengah (Malteng), di Tim Penjaringan Pendaftaran Bacalon Bupati Malteng Partai Demokrasi Indonesia (PDI Perjuangan) Malteng di Jalan R.A. Kartini Kelurahan Namaelo Kecamatan Kota Masohi. Muhammad Marasabessy, secara langsung sebagai orang pertama yang dengan sunggu mendaftar mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Malteng periode 2024-2029, di PDI Perjuangan Malteng, Senin, (30/04/24).
Terlihat pada pukul 13.00 WIT, Bacalon Bupati Malteng Muhammad Marasabessy, dampingi ratusan simpatasin dengan kendaraan roda dua dan empat, bergerak dari Kompleks Pahlawan Kelurahan Namaelo Kecamatan Kota Masohi mendatangi Sekretariat DPC PDI Perjuangan Malteng. Pukul 13.18 WIT.
Marasabessy diterima Ketua Tim Penjaringan Pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Malteng Pilkada serentak 2024, Irfan Nurlete didampingi anggota Iskandar Suat dan pengurus DPC PDI Perjuangan Malteng.
“Seluruh berkas dari Pa Mat sudah kami terima, kemudian akan kami pelajari, dan jika ada kekurangan akan kami sampaikan untuk kemudian diperbaiki sesuai ketentuan yang diatur. Selanjutnya akan berproses mengikuti mekanisme yang sudah diatur,” tegas Nurlete.
Selesai dari PDI Perjuangan Malteng, Bacalon Bupati Malteng Muhammad Marasabessy, melanjutkan pengembalian formulir pendaftaran Bacalon Bupati di DPC Partai Gerindra pukul 13.49 WIT. Marasabessy dan rombongan tiba di Sekretariat Partai Gerindra Malteng, diterima langsung Ketua DPC Partai Gerindra Malteng Hery M.C Haurissa, bersama pengurus dan tim penjaringan Bacalon Bupati Partai Gerindra.
Marasabessy, terlihat secara langsung menyerahkan seluruh dokumen pendaftaran Bacalon Bupati Malteng, yang diterima oleh Tim Penjaringan Partai Gerindra.
“Kami sangat merasa terhormat dengan kehadiran Bacalon Bupati Malteng Muhamad Marasabessy secara langsung menyerahkan formulir pendaftaran di Partai Gerindra, dan ini satu penghormatan. Gerindra terbuka untuk semua anak bangsa yang mendaftar, dan kita mengikuti proses hingga Gerindra mengeluarkan rekomendasi Calon Bupati Malteng, dan itu melalui survei internal Gerindra,” tegas Ketua DPC Partai Gerindra Malteng, Hery M.C. Haurissa.
Sementara itu Bacalon Bupati Malteng Muhammad Marasabessy, kepada pers usai mendaftar di PDI Perjuangan dan Partai Gerindra Malteng. Secara tegas mengatakan bahwa, pendaftaran ini sebagai bukti keseriusan saya untuk maju sebagai Calon Bupati Malteng pada pilkada November 2024 mendatang.
“Saya punya jejak masih terasa di Malteng saat menjabat sebagai penjabat Bupati Malteng selama satu tahun kemarin. Maju sebagai calon Bupati Malteng, saya sudah siap Wakafkan Diri Saya untuk membangun Malteng lima tahun kedepan,” tegas Marasabessy.
“Saya datang dengan damai, Masyarakat Malteng harus damai, karena dengan kedamaian maka apa saja bisa kita lakukan untuk memajukan Malteng. Investor akan berani datang berinvestasi di Malteng jika kedamain itu ada, dengan demikian pembangunan di Malteng akan maju dan berkembang,” ujarnya. (KJ.07)