Kelangkaan Dan Harga Telur Di Ambon Dapat Teratasi

Kabaresijurnalis.com, Ambon- Masalah kelangkaan dan harga telur yang meningkat di Kota Ambon beberapa hari kemarin, akirnya dapat teratasi dan kembali normal. Hal ini disampaikan Plt Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Perindag) Provinsi Maluku Yahya Kotta, kepada wartawan, Selasa, (17/5/22), saat turun langsung melihat kedatangan kontener yang berisi telur dari luar wilayah Maluku, di pelabuhan Yos Sudarso Ambon.
“Masalah kelangkaan dan harga telur dapat teratasi karena telah tiba 10 kontener yang berisi telur di pelabuhan Yos Sudarso Ambon. Kontener yang tiba sudah kami lakukan pengecekan dan sementara dalam proses pembongkaran, satu kontener telah di bawa kedistributor, sembilan sementara di bongkar,” ungkap Yahya,
Ditegaskan, sembilan kontener yang sementara di bongkar, telur-telurnya akan dibawah langsung ke pasar-pasat tradisional seperti Pasar Mardika Ambon, Pasar Batu Merah dan Pasar Passo.
“ Dengan pembongkaran telur ayam sepuluh kontener ini, bisa menyebabkan turunnya harga telur yang ada di Kota Ambon dan tidak lagi terjadi kelangkaan,” ujarnya.
“Ketersedian telur sepuluh kontener ini hanya bertahan sampai 14 hari saja sesuai pengalaman kami, namun mampu untuk penetrasi harga telur dan setelah ini akan dilakukan pendistribusian dari daerah-daerah sentra produksi telur,” ucap Yahya.
Salah satu faktor penyebab harga telur naik kata Yahya, dikarenakan libur panjang Hari Raya Idul Fitri dari tanggal 1 Mei sampai tanggal 9 Mei 2022, sehingga membuat pelayaran dari daerah sentra produksi, seperti Surabaya dan Makassar mengalami kendala.
“Terkait terkendalanya dan apa sebabnya, ini bisa dikonfirmasi dengan pihak pelayaran, tetapi pada prinsipnya sekarang sudah masuk telur sepuluh kontener di pelabuhan Yos Sudarso Ambon, dan bisa menetrasikan harga telur di Ambon,” tegasnya.
Hal yang sama disampaikan Kepala Cabang PT. Tanto Intim Line Vence Patiwael, kepada wartawan, Selasa, (17/5/22) di pelabuhan Yos Sudarso Ambon. Mengatakan bahwa, selesai liburan lebaran pada Tanggal 4 Mei 2022, kapal kami baru masuk di Ambon, tetapi di waktu itu kan sentra-sentra produksi telur disana masih libur panjang dan perusahan pelayaran dan jasa-jasa pengiriman ekspedisi liburan kurang lebih dua Minggu cuti bersama. Hal ini merupakan salah satu faktor penyebab kelangkaan barang di Ambon, diataranya telur.
“Besok Kapal Tanto akan tiba dan pastinya akan ada banyak telur juga yang masuk, semoga dengan masuknya kapal Tanto besok akan mencukupi kebutuhan telur di kota Ambon, soal banyaknya akan kita kordinasi dengan Disperindag Provinsi Maluku,” ungkap Vence
Sementara saat itu Kepala Cabang Pelindo Ambon, belum dapat dikonfirmasi, alasan pihak Humas Pelindo bahwa, Kepala Cabang masih dalam rapat zoom.
“Yang bersangkutan tidak bisa memberikan komentar di karenakan masih ada dalam rapat zoom,” kata Ejan, pengawai Humas Pelindo Terminal Petikemas Ambon, kepad wartawann. ( KJ 07 )