Daya Beli Menurun di Pasar Namlea, Bella MDR Bakal Borong Ikan dan Sayur

KABARESIJURNALIS.COM, NAMLEA-Kondisi Pasar Impres Namlea, Kabupaten Buru, Provinsi Maluku, sangat memprihatinkan, disebabkan daya beli masyarakat terhadap kebutuhan pokok sangat menurun sehingga berpengaruh terhadap tingkat penjualan pedagang. Hal ini membuat keprihatinan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Kabupaten Buru, Ny. Bella Shofie, dan suaminya yang juga politisi Partai Nasdem, Muhamad Daniel Rigan (MDR), terpanggil membantu kondisi para pedagang khususnya pedagang Ikan dan Sayur Manyur di Pasar Impres Namlea.
Menjawabnya, Ny. Bella Shofie dan MDR, pada besok Jumat, 25 April 2025, bakal memborong seluruh Ikan dan Sayur dari pedagang yang ada di Pasar Impres Namlea. Langka ini juga sebagai salah satu upaya membantu pemerintah daerah menekan laju angka inflasi di Namlea, meski itu hanya sehari.
Langka dan niat baik suami istri, yang selama ini terkenal dermawan, terhadap setiap orang, muncul setelah mendengar rintihan dan keluhan yang datang dari para pedagang di Pasar Impres Namlea, bahwa dagangan mereka tidak laku menyebabkan mereka mengalami kerugian. Bahkan ada sebagian penjual sayur yang harus rela membuang sayurnya karena sudah layu dan tidak dapat dijual, begitupun dengan penjual tomat dan lain-lain yang jualan tidak bisa bertahan lama.
Rencana Ny. Bella Shofie dan MDR, bakal memborong seluruh Ikan dan Sayur Manyur dari tangan pedagang pada jumat besok, ini akan dikoordinir melalui perwakilan Tim Mandat. Tim ini akan akan turun ke Pasar Impres Namlea untuk memborong dagangan para penjual, yang kemudian kemudian barangnya akan dibagikan kepada masyarakat Namlea khususnya para janda, dan kaum duafa.
Ny. Bella Shofie dan MDR yang dikonfirmasi media ini mengakui kegiatan yang akan digelar besok. Dengan menyatakan akan memborong dagangan para penjual khususnya ikan dan sayur-sayuran di Pasar Impres Namlea, karena merasa prihatin dan sayang atas kondisi yang mereka hadapi saat ini.
“Insya Allah besok, perwakilan kami Tim Mandat akan turun ke pasar memborong ikan dan sayur-sayuran di Pasar Impres Namlea, kemudian dibagikan ke para janda dan kaum duafa. Tujuan semata-mata karena ingin membantu mereka yang susah sekaligus berbagi rahmat yang Allah SWT titipkan,” kata MDR.
MDR mengatakan, dirinya dan Bella Shofi akan berusaha semaksimal mungkin membantu mereka yang susah sebatas kemampuan yang bisa dilakukan, karena sudah menjadi tanggung jawab sebagai sesama yang sedikit berlebihan dan juga sebagai putra daerah.
“Saya dan istri akan berbagi dengan orang yang layak dibantu karena dalam rizki yang Allah berikan kepada kami ada hak-hak mereka. Besok juga Jumat berkah yang sudah menjadi rutinitas kerja sosial kami, jadi keduanya mendapat rejeki yang menjual dan yang menerima, paling tidak bisa sedikit membantu para pedagang ikan dan sayur,” ujarnya. (KJ.01/Ima)